Selasa, 14 Mei 2013

Australia Rilis Dokumen Rahasia UFO

Australia Rilis Dokumen Rahasia UFO




cahyo - Menyusul Inggris dan Amerika yang sudah membeberkan dokumen tentang unidentified flying object (UFO), Australia tak mau kalah membuka sejumlah informasi rahasia soal benda terbang aneh yang diduga terkait mahluk ekstraterresterial itu. 

Dokumen tersebut dikuak setelah 30 tahun dijaga rapat-rapat oleh Pusat Arsip Nasional Australia. Salah satu dokumen mengungkap dua jet tempur Royal Australian Air Force (RAAF) Mirage disiagakan, dalam status waspada level dua, untuk mencegat obyek misterius tak dikenal yang terlihat di layar radar di Mascot. 
dalam dokumen, pengendali udara senior mengatakan obyek sebagian besar terletak antara 70 dan 150 mil laut sebelah utara kota Sydney. Dengan kecepatan 1.100-6.500 km / jam.
Dokumen bercap "terlarang" mengungkap operasi  yang diluncurkan Unit Kontrol dan Pelaporan No.3 di Pangkalan RAAF di Williamtown dekat Newcastle pada 30 Juni 1983. Setelah fenomena aneh terlihat pada awal bulan itu. 
Dokumen tersebut tidak mengungkap apa yang sebenarnya terjadi di sepanjang operasi, selain konfirmasi trek yang tertera di layar radar RAAF Williamtown atau radar lainnya di Sydney. Belakangan diungkapkan, penampakan obyek misterius itu diakibatkan gangguan radar yang dikenal sebagai 'running rabbit'. 
Pemimpin Skuadron,  K. Keenan dalam laporan enam halamannya mengatakan operasi tersebut makan waktu 66, 5 hari, jarak 1.000 kilometer dijelajahi oleh staf, dan Hercules C130 dikirim ke lapangan terbang Sydney untuk mengirim alat pengendali pertahanan. 
Akhirnya, "sebuah pernyataan hati-hati dirilis sebagai hasilnya, dengan cara yang tidak akan mempermalukan personel departemen, dangan menyalahkan kondisi kondisi atmosfer acak."

Lingkaran dan cahaya misterius
Dokumen "X File" lainnya berisi rincian tentang penampakan aneh berupa lingkaran di Stasiun Milo di Adavale, Queensland pada 1982. File ini mengacu pada sejumlah foto yang tampaknya telah diambil, tapi tidak termuat dalam dokumen. 

Geoffrey Russell, dari kantor polisi setempat sempat mengunjungi lokasi penampakan dan menulis laporan untuk Pangkalan RAAF di Amberley dekat Ipswich. Ia awalnya menduga, lingkaran aneh itu akibat ulah pengendara motor yang membentuk jejak lingkaran. Namun, ia kemudian meralat ide itu.  "Saya yakin ini bukan tipuan, meski tak tahu apa sebenarnya penyebabnya." 
Di tempat lain di Queensland, peternak susu Robin Priebe menelepon kepolisian Imbil pada pukul 05.30 waktu setempat, pada Juli 1983. Ia melaporkan penampakan aneh di langit utara. Dokumen mengungkapkan, setelah menerima laporan itu, Sersan Watersein lalu pergi ke serambi belakang dan melihat 'cahaya putih besar dengan beberapa lampu berkedip di sekitarnya'. Itu bukan penampakan pesawat pada umumnya. Laporan penampakan yang sama dibuat oleh Keys Polisi R dari posisi terpisah. Dia juga berpendapat bahwa itu bukan pesawat normal.
Hanya ada satu foto yang ada dalam dokumen. Yakni cahaya tak biasa di Bendigo yang disaksikan ratusan orang pada Mei 1983.  Salah satu penelepon menganggapnya sebagai pertunjukkan laser sebuah band rock. 
Laporan RAAF menyebut, Mike Evans, seorang penyiar radio dari 3BO menerima laporan dari pendengar, dan menyaksikan sendiri cahaya aneh itu, lalu mengambil fotonya.

Soal dokumen UFO itu, Zoe D'Arcy, direktur akses digital dan online di Arsip Nasional, mengatakan, ada perbedaan respon antara masyarakat awam dan aparat ketika sebuah hal tak biasa terjadi. "Jika Anda dan saya mungkin berpikir itu adalah UFO - sebuah pesawat ruang angkasa - RAAF dan lembaga lainnya justru waspada, jangan-jangan itu adalah ancaman keamanan."

Lalu, apa sebenarnya penampakan aneh tersebut?  D'Arcy mengatakan, itu bisa banyak hal, termasuk dugaan meteorit. Namun, "berdasarkan apa yang saya ketahui, saya tak bisa menjelaskannya.

Wifi Router Mampu "Melihat" Tembus Dinding

Wifi Router Mampu "Melihat" Tembus Dinding



cahyo - Sinyal WiFi umumnya membantu orang agar dapat terkoneksi dengan internet. Namun, kini sinyal WiFi dapat dimanfaatkan peneliti untuk
keperluan pelacakan musuh.

Mengutip PopSci.com, para ilmuwan dari University College London telah menerapkan prinsip gelombang radio untuk membuat perangkat yang mampu melacak adanya sinyal WiFi dan untuk memata-matai orang di balik dinding.

Memanfaatkan sinyal WiFi radio yang terdapat di 61 persen rumah di Amerika Serikat dan 25 persen di seluruh dunia, peneliti di University College London, Karl Woodbridge dan Kevin Chetty, merancang detektor yang memanfaatkan sebaran sinyal yang ada di mana-mana.

Saat gelombang radio mampu mencerminkan objek yang bergerak, frekuensi gelombang radio mengalami perubahan, ini disebut efek Doppler. Prototipe radar mereka mengidentifikasi perubahan frekuensi untuk mendeteksi objek yang bergerak. Perangkat ini seukuran koper dan berisi sebuah penerima radio yang terdiri dari dua antena dan satu unit pengolahan sinyal.

Dalam uji coba, kedua peneliti menggunakan alat ini untuk menentukan lokasi,
kecepatan dan arah seseorang, walau terpisah dinding tebal. Namun, karena perangkat itu sendiri tidak menangkap gelombang radio apapun, jadi tidak dapat dideteksi.

Wi-Fi radar bisa memiliki aplikasi domestik (untuk rumahan) mulai dari melihat penyusup sampai memantau anak secara diam-diam. Perangkat ini juga bisa memiliki kegunaan militer. Departemen Pertahanan Inggris Raya telah mendanai penelitian untuk menentukan apakah perangkat ini dapat digunakan untuk memindai bangunan sepanjang perang kota.

Woodbridge mengatakan, dalam pengembangan, perangkat bisa menjadi cukup sensitif untuk menangkap gerakan yang halus, yang akan memungkinkan radar untuk mendeteksi orang yang berdiri atau duduk diam.

Sistem kerja perangkat tersebut yaitu:


1. Objek bergerak

Saat WiFi gelombang radio memantulkan objek bergerak, terjadi
perubahan frekuensi. Misalnya ada seseorang yang bergerak menuju
sumber WiFi, peningkatan gelombang akan terlihat. Sementara jika seseorang menjauh dari sumber, frekuensi menurun.

2. Router

Sebuah router internet WiFi dalam ruangan membantu melacak orang dalam
satu ruangan. Router ini mengisi ruangan dengan frekuensi radio, dengan frekuensi 2,4 atau 5 Gigahertz.

3. Baseline Signal

Satu antena dari sistem radar selanjutnya akan melacak sinyal awal
radio dalam ruangan.

4. Shifted Signal

Antena kedua mendeteksi gelombang radio yang terpantul dari benda yang bergerak, kemudian mengkonversi menjadi frekuensi.

5. Obyek

Dengan membandingkan kedua sinyal dari antena tersebut, komputer akan
mengkalkulasi lokasi objek dalam beberapa meter maupun menentukan
kecepatan dan arah objek tersebut.

83 Juta Akun Facebook Palsu

83 Juta Akun Facebook Palsu




cahyo- Pengguna aktif Facebook dalam sebulan menembus 955 juta dan 543 juta pelanggan pengguna aktif menggunakan perangkat bergerak (mobile). Namun siapa sangka, ternyata 8,7 persen atau 83 juta lebih dari total akun Facebook ialah palsu.

Pada Maret lalu, Facebook mengungkapkan 5 sampai 6 persen akun Facebook ialah palsu atau akun ganda. Dengan demikian akan tersebut bisa mencapai 42,25 juta dan 50,70 juta akun palsu.

Namun saat ini, jumlah akun ganda di Facebook mencapai 4,8 persen. Kemudian untuk akun palsu yang dibagi menjadi dua kategori yaitu, pengguna yang melakukan kesalahan pembuatan akun 2,4 persen, dan akun yang tidak diinginkan pengguna 1,5 persen. Demikian dilansir dari Cnet, Jumat (3/8/2012).

“Jumlah akun palsu tersebut dihitung menggunakan data internal perusahaan berdasarkan aktivitas akun pengguna. Sementara angka-angka ini didasarkan pada apa yang kami yakini sebagai perkiraan yang masuk akal,” demikian keterangan resmi perusahaan.

Menyikapi banyaknya akun palsu di Facebook, pihak perusahaan berusaha untuk mendeteksi dan menekan perilaku tersebut pada situs layanannya.  

"Sebagai contoh mungkin ada beberapa akun Facebook yang melanggar persyaratan layanan kami, meskipun kami berupaya untuk mendeteksi dan menekan perilaku tersebut."

8 Profesi Yang Tidak Bisa Digantikan Robot

8 Profesi Yang Tidak Bisa Digantikan Robot




cahyo - Teknologi robotik yang semakin canggih menyebabkan robot diprediksi akan mampu menggantikan berbagai pekerjaan yang dilakukan manusia.
Ini terlihat dari berbagai robot yang telah dibuat. Ada robot yang dibuat untuk mengatasi bencana, seperti memadamkan api, hingga menjadi petugas SAR yang menolong pencarian korban. Kemudian, ada robot yang bisa melakukan sejumlah aktivitas olahraga, seperti renang atau bersepeda.

Selain itu, banyak juga teknologi robotik yang digunakan untuk menjalankan sebuah restoran. Sehingga, peran koki sampai pelayan pun bisa digantikan.
Meski begitu, ada sejumlah pekerjaan manusia yang diprediksi tidak bisa digantikan robot. Mengutip laman Mashable, berikut di antaranya:

1. Psikiater atau Ahli Konsultasi
Jelas, robot tidak bisa memiliki perasaan sensitif. Ini menyebabkan tidak ada yang bisa memahami perasaan manusia atau sifat emosional lain, selain manusia itu sendiri. Empati merupakan sesuatu yang tidak bisa diprogram, dan digantikan oleh robot.
2. Bidan
Sepertinya sulit untuk memikirkan ada robot yang bertugas membantu persalinan. Sebab, proses kelahiran membutuhkan sentuhan manusiawi, yang membutuhkan kesabaran, dan bisa menuntun ibu hamil dalam proses kelahiran. Apa Anda mau proses kelahiran Anda atau istri Anda dibantu robot?

3. Dokter Umum

Dokter umum memang membuat diagnosa berdasarkan logika textbook. Ini menyebabkan banyak orang yang mengira dokter umum bisa digantikan robot. Tapi robot tidak bisa melakukan konsultasi medis dengan pasien. Sebab, masalah kesehatan banyak yang bersifat pribadi, yang tentu tidak bisa disimpan dalam bank data robot, yang bisa terhapus atau dimanfaatkan untuk kepentingan yang salah.
4. Petani Organik
Saat ini, banyak aktivitas pertanian yang bisa dibantu dengan tenaga otomatis. Tapi tentu saja merawat tanaman tidak bisa dilakukan robot. Pengetahuan tradisional mengenai aktivitas pertanian pun banyak yang didapat berdasarkan pengalaman, dan tentu saja pengalaman merupakan hal yang sulit untuk diprogram.

5. Penulis 

Robot mungkin bisa diprogram untuk berpikir dan menyelesaikan suatu teori matematika. Tapi, robot tidak memiliki imajinasi dan kreativitas. Ini menyebabkan penulis menjadi salah satu pekerjaan yang sulit tergantikan oleh robot.

6. Seniman

Sama seperti penulis, seniman merupakan pekerjaan yang sulit digantikan robot. Sebab robot tidak memiliki kreativitas. Tentu saja, sense seniman merupakan hal yang tidak bisa diprogram untuk dimiliki robot.
7. Pengasuh Anak
Setiap orang tua tentu tidak bisa melepas anak mereka untuk diasuh oleh robot. Selain itu, robot diperkirakan tidak akan bisa menangani sifat anak yang selalu ingin tahu. Ini sifat yang bukan tak mungkin malah menyebabkan anak mengutak-atik robot pengasuhnya hingga rusak.
8. Insinyur Robot
Jelas. Robot tidak akan berfungsi jika tidak ada insinyur yang memprogram dan mengembangkannya. Sulit membayangkan robot memprogram robot lain. Jika ini terjadi, bukan tak mungkin perang robot melawan manusia seperti di film "Terminator" akan menjadi kenyataan.

Misteri 'Manuskrip Nabi' Berhasil Dipecahkan

Misteri 'Manuskrip Nabi' Berhasil Dipecahkan




cahyo - Ditulis dalam huruf asing dengan sedikit sketsa sebagai ilustrasi, membuat rahasia Manuskrip Voynich terjaga selama ratusan tahun. Manuskrip ini telah membingungkan sejarawan, kriptografer, dan bibliophiles selama berabad-abad.

Namun sekarang, akhirnya misteri itu telah berakhir. Menurut seorang pengusaha asal Finlandia, Viekko Latvala, dirinya telah berhasil menerjemahkan manuskrip yang diklaim dari 'Nabi Tuhan' itu. Latvala mengklaim telah memecahkan kode dan rahasia manuskrip yang diklaim paling misterius di dunia tersebut.

Rekan kerja Latvala, Ari Ketola, sebagaimana dikutip lamanfoxnews.com, menggambarkan betapa sulitnya penerjemahan karakter misterius itu. "Buku ini adalah karya hidup dan publikasi ilmiah tentang obat yang akan masih berguna hari ini," kata Ketola.

"Penulisnya adalah seorang ilmuwan tanaman, astrologi, farmasi, dan astronomi. Buku ini berisi ramalan beberapa dekade dan ratusan tahun ke depan dari waktu buku ini dibuat."

Dengan kata lain, Manuskrip Voynich --yang saat ini dimiliki Perpustakaan Manuskrip dan Buku Langka Beincke Universitas Yale di New Haven-- adalah sebuah buku herbalogi, dimana sang penulis melacak tanaman-tanaman dan menggunakannya untuk tujuan obat-obatan.

Latvala memberikan terjemahan dari tanaman 16152 yang saat ini bisa ditemukan di Ethiopia:

"Nama bunga ini adalah Heart of Fire. Bunga ini bisa membuat kulit indah bila dibuat sebagai salep. Minyak ditekan dari tunas. Salep ini digunakan untuk kulit keriput. Apakah cocok untuk ginjal dan kepala, sebagai bunga antibiotik untuk mencegah radang. Tinggi tanaman 10 sentimeter. Tanaman ini tumbuh pada daerah kering dan panas. Tanaman ini berwarna hijau terang."


Lantas, bagaimana Latvala bisa menerjemahkan manuskrip yang paling misterius di muka bumi tersebut?

"Mr. Latvala mengatakan tak ada satu pun 'manusia normal' yang bisa memecahkan kode itu, sebab tidak ada kode atau metode yang bisa digunakan untuk membaca teks ini. Ini bahasa nabi," kata Ketola.
"Tipe orang yang bisa membaca teks seperti ini sangat jarang ditemukan di muka bumi. Belum tentu mereka muncul ke muka bumi dalam satu milinium... dan Mr. Veikko Latvala telah diberi kelebihan selama 20 tahun terakhir."
Namun, sejumlah kriptografer menolak mengomentari klaim yang dikeluarkan Latvala ini. baik memberikan validasi atau menolak klaim itu. Yang jelas, Ketola menolak untuk menunjukkan metode dalam memecahkan rahasia manusrip ini.
"Bahasa buku ini cukup rumit," kata Ketola. "Suku kata vokal merupakan campuran dari Spanyol dan Italia, juga dicampur dengan bahasa penulis manuskrip. Bahasa penulis manuskrip sendiri adalah bahasa Babilon langka yang diucapkan di daerah Asia kecil."
Ketola menduga, penulis naskah Voynich tidak tahu bagaimana menulis dalam bahasa lain. Jadi dia harus menciptakan alfabet sendiri dan kosa kata. "Orang ini tidak bisa menulis bahasa apapun sehingga ia harus menemukan tulisan yang bisa dia baca atau diucapkannya sendiri," katanya.
Ketola mengatakan penulis juga mengutip tulisan dari beberapa tulisan dari sejumlah pengarang untuk manuskrip ini.
Selain manuskrip Voynich, buku paling misterius lain berhasil dipecahkan oleh Kevin Knight pada bulan lalu. Dia adalah seorang ilmuwan komputer di University of Southern California Viterbi School of Engineering.
Sandi Copiale - kriptogram misterius yang terikat dalam emas dan kertas brokat berwarna hijau - adalah dokumen kode 250-tahun. Dengan mendekripsikannya, Knight dan rekan-rekannya menemukan cara kerja sebuah masyarakat rahasia yang hidup pada abad ke-18.
Namun, Knight menolak mengomentari penemuan Ketola itu.

Satelit Telkom Dikabarkan Hilang di Angkasa

Satelit Telkom Dikabarkan Hilang di Angkasa




cahyo - Satelit Telkom-3 milik PT Telkom Indonesia dikabarkan hilang pasca diluncurkan ke luar angkasa. Telkom-3 diluncurkan melalui roket Rusia, Proton-M, dari Cosmodrome Baikonur di Kazakhstan, kemarin.

Roket Proton-M yang membawa dua satelit telekomunikasi, Telkom-3 dan Ekspress-MD2, mengalami kegagalan setelah tahap lanjut di Briz-M. Satelit ini dibawa roket pendorong berukuran 4,1 m atau 13,5 kaki dengan diameter sepanjang tahap kedua dan ketiga. Diameter tahap pertama sebesar 7,4 m atau 24,3 kaki. Tinggi total dari tiga tahap roket Proton tersebut yaitu 42,3 m atau 138,8 kaki.
Badan Antariksa Rusia, Roscosmos, menyatakan ada masalah dengan salah satu pembakaran Briz-M. Lembaga tersebut merilis pernyataan mengenai saat-saat pemisahan pesawat ruang angkasa adalah karena kedua satelit tidak membuat pesawat ruang angkasa ke orbit transfer.
Sebuah laporan media Rusia, RIA Novosti, kemudian mengkonfirmasi kedua satelit dianggap hilang. Peristiwa ini menambah sejarah kegagalan Briz-M. Sebelumnya satelit Ekspress-AM4 hilang pada tahun lalu.
Awalnya, Telkom-3 direncanakan meluncur dengan satelit Yamal-300K, yang menggunakan azimuth 74,5 derajat ke orbit awal 48 derajat. Sedangkan, Ekspress-MD2 akan diluncurkan dengan Ekspress-AM8. Namun, kegagalan misi JCSAT-11 menyebabkan penutupan dari orbit 48 derajat.

Namun, hingga saat ini Telkom mengaku belum mendapat konfirmasi resmi soal hilangnya satelit. "Belum tahu, ini hilang atau ada gangguan apa," ucap Slamet Riyadi, Head Of Corporate Communication and Affair (HCCA) Telkom, saat dikonfirmasi VIVAnews, hari ini.
Satelit Telkom-3 dibangun oleh ISS-Reshetnev dengan perangkat komunikasi dibuat oleh Thales Aleniaspace. Satelit ini dirancang untuk memenuhi meningkatnya permintaan peralatan transmisi dalam pengembangan layanan bisnis satelit Indonesia, terutama untuk Grup Telkom yang telah menginvestasikan US$ 200 juta ke dalam proyek ini.

"Satelit Telkom-3 ini ditujukan tidak hanya untuk tujuan komersial dan untuk peningkatan kapasitas satelit dalam peningkatan kualitas infrastruktur TIK, tetapi juga untuk keperluan pemerintah seperti pertahanan dan keamanan (militer) dan untuk mendukung operasi BUMN," kata Rinaldi Firmansyah, Presiden Telkom seperti dilansir dari laman NASA Spaceflight.
Satelit Telkom-3 memiliki kapasitas 42 peralatan transmisi (transponder) aktif, yang terdiri dari 24 transponder pada Standard C-band 36MHz, 8 transponder pada C-band 54 MHz dan 4 transponder pada 36 MHz, bersama dengan 6 transponder 54 MHz Ku Band .
Ini merupakan pertama kalinya Indonesia membeli satelit dari Rusia. Dengan satelit tersebut, armada Telkom bertambah setelah sebelumnya meluncurkan satelit Telkom-2, yang diluncurkan oleh Ariane 5 pada tahun 2005.
Sedangkan satelit Express MD2 merupakan satelit komunikasi kecil, yang
dirancang dan dibuat oleh Khrunichev State Research dan Production Space Center di bawah kontrak dengan Russian Satellite Communications Company(RSCC) and Thales Alenia Space of Italy.

Kontak tersebut dalam rangka Program Renovation of Russian State Civilian Satellite Orbital Constellation dan program Federal Space of Russia untuk 2006-2015.

Satelit ini dirancang untuk menyampaikan, round-the-clock, data stream beberapa pengguna dengan Satelit Komunikasi Rusia dan sistem penyiaran serta dan 8 C-band transponder dan 1 L-band transponder.
Satelit dengan berat 1140 kg tersebut diperkirakan memiliki masa kerja 10 tahun.

Temuan Baru Ungkap Sebab Hilangnya Satelit Telkom-3

Temuan Baru Ungkap Sebab Hilangnya Satelit Telkom-3




cahyo - Sumber penyelidikan pemerintah Rusia mengungkap dugaan baru gagalnya peluncuran Satelit Telkom-3 dan Ekspress-MD2. Kegagalan itu disebabkan kerusakan di pipa bahan bakar roket Proton-M, sehingga dua satelit itu batal mengorbit.

Sumber pemerintah seperti dikutip harian Rusia, Kommersant, mengatakan telemetri menunjukkan tekanan di level atas Briz-M turun tajam setelah pembakaran kedua. Ini menyebabkan roket Proton-M lepas kendali. Telemetri adalah sebuah teknologi pengukuran jarak jauh, dan pelaporan informasi kepada perancang atau operator sistem.
Peluncuran itu sebenarnya dijadwalkan menggunakan empat pembakaran dari Briz-M untuk menempatkan Satelit Telkom-3 dan Satelit Rusia Ekspress MD2 ke orbit.
Menurut sumber tersebut, pipa bahan bakar Briz-M kemungkinan mengalami "kerusakan mekanis" atau karena beberapa benda tak dikenal.

Gagalnya peluncuran tersebut telah mendorong Badan Antariksa Rusia, Roscosmos, menangguhkan semua Proton-M sampai penemuan penyelidikan dikembalikan.
Roscosmos menolak mengomentari penyebab kegagalan itu ketika dihubungi oleh RIA Novosti. Tahun lalu, kerusakan dari roket pendorong Briz-M menyebabkan hilangnya satelit telekomunikasi Express-AM4.

Hacker Telah Berhasil Melakukan Jailbreak iPhone 5

Hacker Telah Berhasil Melakukan Jailbreak iPhone 5



Hacker Telah Berhasil Melakukan Jailbreak iPhone 5

cahyo
- Pengguna sistem operasi Apple iOS tentu sudah tidak asing lagi dengan istilah jailbreak. Baru-baru ini hacker mengklaim telah berhasil melakukan jailbreak pada ponsel iPhone 5 yang telah menggunakan iOS 6.
Jailbreak atau aktifitas jailbreaking adalah aktifitas hacking yang dilakukan pada perangkat yang menggunakan sistem operasi Apple iOS agar dapat menginstall aplikasi diluar Apple App Store. Hadirnya Cydia ini biasanya menjadi tanda bahwa perangkat iOS telah di-jailbreak.
Hacking semacam jailbreak sendiri juga ada di platform Android dengan istilah root atau mendapatkan akses sistem sebagai root agar dapat menginstall aplikasi yang memerlukan akses sebagai root.
Munculnya kabar mengenai sukesnya hacker melakukan jailbreak terhadap Apple iPhone 5 yang menggunakan iOS 6 ini begitu cepat, bahkan kurang dari 24 jam setelah iPhone 5 mulai dijual.
Sebuah screenshot yang berasal dari iPhone 5 telah diposting di Twitter melalui sesorang bernama paulus dengan akun @chpwn. Screenshot yang didalamnya telah terdapat Cydia ini masih diperdebatkan kebenarannya. Hal yang paling membuat ragu adalah begitu cepatnya menemukan metode jailbreak untuk iPhone 5, yaitu kurang 24 jam setelah iPhone 5 mulai dijual.
Metode jailbreaking sendiri berbeda-beda tergantung seri iPhone yang digunakan. Hal ini disebabkan perbedaan standar perangkat keras dan perangkat lunak yang berbeda yang telah ditetapkan oleh Apple.
Tren jailbreak sendiri sekarang sudah semakin populer dan semakin umum dan setiap Apple merilis iPhone baru, hacker selalu saja mencari metode baru untuk melakukan jailbreak terhadap produk iPhone baru tersebut.
Seperti yang dilansir dari VR-Zone, screenshot jailbreak yang diunggah oleh Paulus atau @chpwn ini memang masih diperdebatkan kebenarannya mengingat bisa saja gambar tersebut hasil rekayasa, namun beberapa pihak meyakini kebenaran jailbreak tersebut.

Superkomputer Yang Ditenagai Oleh 64 Raspberry Pi dan Lego

Superkomputer Yang Ditenagai Oleh 64 Raspberry Pi dan Lego



Superkomputer Yang Ditenagai Oleh 64 Raspberry Pi dan Lego
cahyoKomputer mungil Raspberry Pi ternyata dapat digunakan untuk membuat sebuahsuperkomputer. Sebuah proyek yang dipimpin oleh profesor Simon Coxmenggabungkan 64 buah komputer mini Raspberry Pi dan dipadukan dengan Lego untuk membentuk sebuah superkomputer.
Raspberry Pi sendiri adalah komputer mini yang cukup fenomenal yang pertama kali diluncurkan pada awal tahun 2012. Pada awal peluncurannya, Raspberry Pi menghadirkan 2 pilihan komputer mini dengan harga USD $25 dan USD $35.
Hadirnya Raspberry Pi sendiri termotivasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan pemrograman di Inggris dan akhirnya Raspberry Pi menjadi terkenal dan digunakan untuk berbagai tujuan kreatif lainnya.
Komputer mini Raspberry Pi ini juga didukung oleh siste operasi Android dan Linux, bahkan beberapa waktu lalu muncul Raspbian OS yang merupakan sistem operasi khusus untuk Raspberry Pi yang dikembangkan dari Linux.
Raspberry Pi sendiri mengusung spesifikasi yang cukup lumayan dengan ditenagai prosesor ARM11 dengan kecepatan 700MHz single-core dan dilengkapi berbagai fitur standar seperti slot SD card, port HDMI, port USB dan port Ethernet.
Sebuah tim yang dipimpin oleh profesor Simon Cox dari University of Southampton  telah berhasil merancang sebuah superkomputer yang ditenagai oleh 64 buah komputer mini Raspberry Pi dan dapat tersusun rapi dengan bantuan Lego.
Tim pengembang superkomputer Raspberry Pi telah menghabiskan dana sekitar USD $ 4.000 atau sekitar Rp. 38 juta untuk menggabungkan 64 komputer mini Raspberry Pi, 64 buah SD card berkapasitas 16GB dan kerangka modular buatan tim Lego untuk membentuk sebuah superkomputer.
Superkomputer yang terdiri dari 64 komputer mini Raspberry Pi ini diklaim mampu menghasilkan kekuatan pemrosesan hingga 11GHz dan ruang penyimpanan hingga 1TB.
Seperti yang dilansir dari Tomshardware, tim yang dipimpin oleh profesor Simon Cox ini juga telah membuat panduan yang dapat dimanfaatkan bagi siapa saja yang ingin membangun superkomputer berbasis Raspberry Pi.

iPhone 5 Vs. Samsung Galaxy S3, Mana Yang Lebih Tahan Banting?

iPhone 5 Vs. Samsung Galaxy S3, Mana Yang Lebih Tahan Banting?



cahyo - Kehadiran iPhone 5 ini akan menggantikan iPhone 4S untuk bersaing dipasar smartphone kelas atas. Jika dibandingkan dengan Samsung Galaxy S3, manakah yang lebih tahan banting? Perlu diperhatikan bahwa banting disini adalah banting dalam arti yang sebenarnya.
Sebelumnya pernah muncul adu kekuatan berupa drop test antara iPhone 4S dan Galaxy S3 dan hasilnya, iPhone 4S lebih tahan ketika dibanting atau dilempar dengan kerusakan yang lebih minim dibanding Samsung Galaxy S3.
Kini setelah iPhone 4S diganti oleh iPhone 5 dalam uji ketahanan ponsel ketika dibanting atau dilempar pada uji drop test kali ini. iPhone 5 mengusung material aluminium di casingnya sedangkan Samsung Galaxy S3 menggunakan plastik, lalu mana yang paling tahan banting?
Pengujian dilakukan dengan menjatuhkan ponsel pada ketinggian berbeda, mulai dari setinggi saku, setinggi bahu, setinggi telinga dan juga dijatuhkan pada ketinggian 6 meter pada jalan berbatu di Hongkong.
Hasil pengujian drop test ini terlihat bahwa iPhone 5 lebih kuat dan lebih tahan dibanting dibandingkan kompetitornya, Samsung Galaxy S3. Hal tersebut terlihat dari besarnya kerusakan yang dialami ponsel ketika dijatuhkan.
iPhone 5 terlihat berhasil melewati drop test tanpa mengalami pecah atau retak di layarnya, bahkan ketika dijatuhkan pada ketinggian 6 meter, iPhone 5 hanya sedikit mengalami lecet di bagian tepi, sedangkan layarnya tidak mengalami retak atau pecah.
Berbeda dengan Samsung Galaxy S3 yang layarnya mengalami retak yang cukup besar ketika di jatuhkan dari ketinggian bahu orang dewasa. Ketika dijatuhkan pada ketinggian telinga orang dewasa, casing belakang Galaxy S3 langsung terlepas.
Seperti yang dilansir dari Mashable, secara spesifikasi, mungkin kedua ponsel ini bersaing ketat, namun soal ketahanan ponsel ketika dibanting, Samsung Galaxy S3 harus mengakui bahwa iPhone 5 dan iPhone 4S lebih tahan banting.

Aplikasi Smartphone Penyelamat Saat Berkendara

Aplikasi Smartphone Penyelamat Saat Berkendara




cahyo - Smartphone atau telepon seluler pintar, fungsinya semakin meluas. Dengan kamera belakangnya, hape pintar kini dapat dimanfaatkan membantu pengemudi untuk mencegah tabrakan, termasuk iPhone!

Untuk itu, dua perusahaan asuransi di Jepang, yaitu Sompo Japan Insurance Inc dan Nipponkoa Insurance Co. Ltd berkolaborasi menggembangkan aplikasi untuk mencegah tabrakan yang diberi nama ”Safety Sight” dan dirilis 27 Agutus lalu. Untuk hape pintar dengan sistem operasi Android diperkenalkan pada Oktober mendatang.



Dikatakan, aplikasi ini bisa diunduh secara gratis. Kendati demikian, untuk versi iPhone (tidak dijelaskan apakah aplikasi juga bisa untuk iPod Touch yang sudah dilengkapi kamera depan dan belakang), namun aplikasi ini belum tersedia di itunes.apple.com. Sementara kehadiran aplikasi ini sudah diberitakan  media teknologi Jepang, yaitu technon.nikkeibp.co.jp. dan en.responjp.com.



Peringatan



Dijelaskan, Safety Sight juga dapat difungsi sebagai “Approaching Forward Vehicle Warning” atau peringatan saat mendekati kendaraan di depan. Untuk ini, hape pintar bekerja dengan memperkirakan atau menghitung jarak antara kendaraan pemakai aplikasi dengan yang di depannya melalui analisis gambar, berupa bentuk dan ukuran. Selanjutnya, aplikasi akan memberi peringatan bila jarak terlalu dekat dengan kendaran di depan atau laju terlalu kencang.



Suara peringatan akan muncul jika jarak antara kendaraan pengguna dengan di depannya, saat melaju pada kecepatan 20 kpj sekitar 6 meter atau 40 kpj bila berjarak16 meter dan kecepatan 100 kpj untuk 40 meter.



Dijelaskan pula, saat aplikasi aktif, di layar iPhone muncul simbol kendaraan di depan dan informasi jarak pada kendaraan pengguna dengan di depan sesuai dengan yang ditangkap kamera. Fungsi lainnya, “Starting Forward Vehicle Notification”, memberi tanda saat kendaraan bergerak ke depan melalui suara.



Rekam kecelakaan



Fitur lain adalah fungsi “Event Data Recorder”. Ketika iPhone mendeteksi  tabrakan atau terjadi rem rem mendadak, secara otomatis kamera video akan merekam kendaraan di depan, yaitu beberapa puluh detik sebelum dan sesudah tabrakan. Setelah direkam, akan muncul nomor telepon telepon polisi dan nomor darurat kedua perusahaan asuransi.



Terakhir, juga bisa dimanfaatkan sebagai “Safety Driving Diagnosis” dengan menganalisa getaran dari hape pintar, informasi lokasi dan gambar di depan kendaraan yang digunakan untuk mendapatkan data  akselerasi, mengerem secara mendadak atau pindah jalur secara tiba-tiba. Fungsi aplikasi dikembangkan ini dikembangkan melalui kolaborasi dengan Car Mate MFG Ltd.

Kondisi iPhone 5 Ketika Dibongkar

Kondisi iPhone 5 Ketika Dibongkar


Kondisi iPhone 5 Ketika Dibongkar
cahyoSetelah beberapa waktu lalu iFixit membongkar EarPod, kini giliran iPhone 5 dibongkar dan dinilai repairability oleh iFixit. Setelah melalui pembongkaran, kini terlihat isi yang digunakan pada iPhone 5.

iFixit memang situs yang rajin melakukan pembongkaran terhadap gadget yang kemudian dinilai repairability-nya. Telah banyak gadget yang menjadi ‘korban’ pembongkaran oleh iFixit, sebut saja iPad generasi ketiga, Google Nexus 7, EarPod dan kini iPhone 5.
Ponsel yang mengusung prosesor Apple A6 ini dibongkar oleh iFixit untuk mengetahui repairability atau seberapa jauh ponsel dapat diperbaiki ketika beberapa komponen rusak dan sekaligus melakukan pengujian terhadap kualitas material penyusun iPhone 5.
Menurut iFixit, material casing iPhone 5 yang terbuat dari aluminium serta kristal yang melindungi kamera ini dinilai cukup tahan gores. iFixit telah melakukan sejumlah pengujian terkait kemampuan material iPhone 5 untuk menahan goresan.

Bentuk PCB iPhone 5 Ketika Dibongkar

Beralih ke jeroan iPhone 5, ponsel besutan Apple ini menggunakan prosesor Apple A6 yang diproduksi oleh Samsung dan menggunakan chip memori RAM dari Elpida. Sejalan dengan pernyataan Apple untuk mengurangi ketergantungan terhadap Samsung dengan tidak menggunakan chip memori dari Samsung.
Apple menggunakan chip Qualcomm MDM9615M sekaligus menjawab spekulasi bahwa Apple memisahkan dukungan LTE terhadap radio suara. Hal ini memungkinkan pengguna untuk melakukan pembicaraan telepon secara simultan dengan penggunaan layanan data.
Seperti yang dilansir dari The Verge (21/09/2012). iFixit menilai bahwa iPhone 5 ini adalah versi iPhone yang paling dapat diperbaiki atau repairability-nya cukup tinggi dibanding iPhone generasi sebelumnya.

Kanal Raksasa Buatan Jepang

Kanal Raksasa Buatan Jepang



cahyo - Mungkin yang diinginkan Gubernur Jakarta, Joko Widodo, untuk mengatasi banjir di ibukota Indonesia adalah seperti yang dimiliki Kota Tokyo saat ini. Ibukota negara Jepang ini memiliki sebuah selokan raksasa yang berguna untuk melindungi warga kota dari hujan deras dan banjir badai tropis. Selokan berujud kanal besar tersebut berada 50 meter di bawah tanah dengan panjang sekitar 6,4 kilometer. Kanal ini menghubungkan lima silo raksasa dengan panjang 65 meter dan lebar 32 meter.


Dikutip Amusing Planet, nama resmi dari kanal ini adalah Metropolitan Area Outer Underground Discharge Channel. Namun, di sana lebih sering disebut dengan G-Cans. Kanal dibuat dari tahun 1992 hingga 2006 dengan biaya sebesar USD 3 miliar. Lokasinya berada di pinggiran Kota Tokyo dan terbukti mampu melindungi penduduk yang berjumlah sekitar 13 juta jiwa.

Kanal ini bermuara pada sebuah waduk logam raksasa yang disebut Temple Underground. Ukurannya adalah 25,4 x 177 x 78 meter yang didukung sebanyak 59 pilar raksasa. Di lokasi Temple Underground ini, seringkali dipakai sebagai lokasi pembuatan film atau drama. Selain itu, ketika tidak terjadi musim banjir, lokasi ini menerima kunjungan wisatawan pada hari Selasa sampai Jumat, dua kali dalam sehari.



Cara kerja G-Cans yaitu mengumpulkan air dari kota menuju Temple Underground. Kumpulan air atau banjir yang berasal dari aluran air kota, selanjutnya dialirkan menuju terowongan dan masuk silo. Air dari silo lalu berjalan melalui serangkaian terowongan dan akhirnya bermuara di Temple Underground. Dari waduk raksasa ini, air dipompa keluar memakai empat turbin bermesin jet yang mampu membawa hingga debit air 53 ribu galon per detik, atau setara 200 meter kubik. Air dibuang menuju Sungai Edo.

Hanya saja, efektivitas kanal ini mungkin mendapat ujian sekitar 200 tahun sekali. Sebab, menurut Tokyo’s Central Disaster Management Council, setiap jangka waktu tersebut kerap terjadi curah hujan hingga 550 milimeter yang berlangsung selama tiga hari di Tokyo. Ini mengakibatkan sungai Arakawa meluap dan menggenangi 97 stasiun kereta bawah tanah. Di luar kejadian luar biasa tersebut, kanal ini bermanfaat bagi penduduk Tokyo.

Cara Jitu Atur Settingan Kamera Ponsel

Cara Jitu Atur Settingan Kamera Ponsel





cahyo - Bagaimana konfigurasi white balance, ISO, pencahayaan, dan kontras yang baik pada kamera ponsel seperti Nokia N8 untuk memotret secara lanskap di pagi, siang, sore dan malam hari?
Jawaban:

Tidak ada konfigurasi yang paling tepat, tapi semua tergantung kondisi dan keinginan masing-masing. Yang penting adalah kita mengetahui fungsi dan efek yang ditimbulkan setiap pengaturan/setting.

1. White Balance itu mengatur keseimbangan warna dan warna foto akan berubah sesuai dengan setting yang dipilih.

Auto : Kamera akan memilih warna supaya netral dan akurat secara otomatis. Contohnya warna putih juga putih di foto.

Daylight / Sunny : Akan netral saat digunakan saat siang hari saat matahari bersinar terang. Jika dipakai di dalam ruangan atau saat berawan, warna di foto akan lebih kekuningan.

Cloudy : Akan netral saat dipakai saat cuaca berawan, atau subjek di bawah bayangan. Akan terlihat lebih kuning saat di dalam ruangan atau subjek disinari matahari langsung.

Tungsten / Incandescent : Akan membuat lampu pijar yang berwarna kuning menjadi putih, membuat wajah atau subjek foto netral saat disinari lampu yang kekuningan. Jika dipakai saat foto landscape, warna akan cenderung ke arah kebiruan.

Flourescent: Berguna menetralkan warna neon seperti di ruangan kantor.

Untuk foto lanscape saat pagi atau sunset, setting cloudy akan membuat warna lebih kuning, dan setting tungsten akan membuat foto landscape lebih biru.

2. ISO adalah sensitivitas dari sensor gambar, semakin tinggi nilainya, semakin sensitif cahaya tapi kualitas foto memburuk karena munculnya noise atau titik-titik/bercak pada foto. Idealnya mengunakan ISO paling rendah untuk hasil yang maksimum.

Tapi jika kondisi cahaya gelap, ISO perlu dinaikkan untuk mencegah foto goyang karena blur. ISO 100 menghasilkan kualitas terbaik, cocok untuk kondisi siang hari. ISO 200-400 cocok untuk sore hari menjelang matahari terbit/tenggelam dan ISO 400/800 cocok untuk foto dalam ruangan atau malam hari.

3. Pencahayaan bisa diatur dengan setting kompensasi exposure yang bersimbol plus minus. Semakin ke kanan kita menggeser slider, semakin terang pencahayaannya, demikian sebaliknya. Dalam praktiknya, kita bisa set ke arah minus sedikit supaya langit tidak terlalu terang dalam pemotretan landscape.

4. Terakhir adalah kontras. Setting kontras mengendalikan seberapa kontras foto. Atau dengan kata lain semakin tinggi nilai kontras, semakin besar perbedaan daerah yang terang (highlight) dengan daerah bayangan (shadow).

Gambar yang kontras biasanya menarik perhatian mata daripada gambar yang berkontras rendah. Tapi kontras yang terlalu tinggi menghilangkan detail terutama di daerah gelap. 

Mengingatkan kembali, tidak ada satu setting yang cocok untuk setiap kondisi dan situasi. Cobalah utak-utik setting-setting diatas supaya mendapatkan foto yang menarik sesuai keinginan hatimu.

Selamat mencoba.